Keren! 9 Orang Ini Punya Kekuatan Super yang Sulit Dipercaya Seperti yang di Film-Film, #3 Ada Aquaman di Dunia Nyata!

Apakah kamu suka menonton film Superhero? Setelah menonton film-film itu, pasti kamu berandai-andai, kalau saja di dunia ini benar-benar ada orang yang memiliki kemampuan super, bagaimana ya jadinya? Tahukah kamu, ternyata beberapa orang di dunia ini memang memiliki kemampuan super yang tidak berbeda jauh dengan yang sering kita lihat di film-film loh!

Hanya saja, mereka benar-benar berpakaian dan berpenampilan seperti manusia. Kamu jangan membayangkan kalau mereka memakai kostum Superhero keren seperti tokoh Marvel atau DC ya! XD Selain itu, orang-orang yang memiliki bakat unik ini pun tidak bertarung layaknya superhero. Satu hal yang pasti adalah, kemampuan mereka jauh diatas manusia normal dan sangat mengagumkan untuk kita simak bersama-sama. Siapa saja orang-orang ‘super’ itu? Mari kita simak bersama-sama…

Sponsored Ad

1. Wim Hof

Wim Hof dikenal sebagai ‘The Iceman’. Julukan ini mengacu pada kemampuannya untuk bertahan dalam temperatur yang super dingin. Wim mampu bertahan dalam kondisi cuaca hingga minus 20 derajat celcius! Wim pernah memecahkan rekor berendam di air es selama 1 jam 52 menit. Selain itu, ia juga pernah menyelesaikan marathon di Finlandia dan mendaki Gunung Everest hanya dengan menggunakan celana pendek!

2. Asha Rani

Sponsored Ad

Wanita 23 tahun dijuluki sebagai ‘Ratu Besi’ karena memiliki kekuatan yang luar biasa. Ia bahkan berhasil mengangkat beban seberat 30,8 kg hanya dengan menggunakan kekuatan telinganya. Tidak hanya telinganya saja, Asha pun berhasil mengangkat dengan kekuatan rambutnya, mengalahkan rekor dari pemegang sebelumnya dengan menaikkan bobot setinggi 10 cm dari tahan selama 5 detik. Asha pun pernah mengikuti acara Britain’s Got Talent dan mengangkat salah satu juri, Amanda Holden dari tempat duduknya.

Sponsored Ad

3. Stig Severinsen

Pria asal Denmark bernama Stig Severinsen ini sepertinya layak untuk dijuluki ‘The Aquaman’. Stig berhasil mencatatkan namanya di Guinness World Record sebagai pria yang mampu menahan nafas selama 22 menit. Ia juga pernah memecahkan rekor sebagai perenang terjauh di air dingin dengan jarak 236 meter. Menurut pemeriksaan dokter, Stig memiliki kapasitas paru-paru 14 liter, yaitu 2x lipat dari orang biasa.

4. Miroslaw Magola

Sponsored Ad

Miroslaw Magola memiliki kemampuan super yang benar-benar mirip seperti dalam film Superhero yang biasa kita lihat. Pria berkepala plontos ini memiliki kekuatan yang disebut psycho kinetik dan dijuluki Magneticman. Dengan kekuatan ini, ia bisa membuat benda-benda yang diinginkannya untuk melayang dan menempel padanya hanya dengan kekuatan pikirannya saja. Wow!

5. Amandeep Singh

Sponsored Ad

Pria asal India bernama Amandeep Singh ini dikenal sebagai Manusia Baja. Amandeep dianggap sebagai ‘manusia super’ dalam kehidupan nyata. Mengapa? Amandeep sering kali melakukan aksi-aksi ekstrem seperti melindas kepalanya dengan mobil dan tidak kesakitan sama sekali saat martil menghantam bagian paling vital dalam tubuhnya. Selain itu, Amandeep pun sangat kuat, ia mampu mengangkat 2 orang laki-laki dengan total berat mencapai 150 kg menggunakan giginya dan menghancurkan 53 botol bir. Kemampuan ‘super’ dari Amandeep ini pun membuat dirinya berhasil tercatat dalam buku Guinness World Record.

Sponsored Ad

6. Gary Turner

Gary Tuner, seorang pria asal Inggris dikenal dengan sebutan Stretchy Skin Man. Gary mampu meregangkan kulitnya hingga 15,8 cm. Hal ini bisa terjadi karena kondisi medis langka yang disebut sindrom ehlers-danlos yang merupakan gangguan dari jaringan ikat yang mempengaruhi kulit, ligamen dan organ internal.

7. Ben Underwood

Sponsored Ad

Pernahkah kamu menonton film Daredevil? Tokoh Superhero satu ini tidak mampu melihat namun bisa melakukan aktivitas seperti orang normal dan bahkan bisa melawan orang-orang jahat. Mirip seperti Daredevil, Ben Underwood pun menderita kanker retina dan membuatnya tidak bisa melihat dari usia 3 tahun. Namun, menginjak usia 5 tahun, orang tua menyadari kemampuan khususnya. Ben bisa mengetahui apa saja yang ada di sekelilingnya dengan menggemakan suara menggunakan lidahnya. Hal ini membuat Ben bisa melakukan berbagai aktivitas dengan baik. Ben juga sangat mahir bermain skateboard, bola basket dan video game.

Sponsored Ad

8. Veronica Seider

Sekilas tidak ada yang aneh dengan wanita asal Jerman satu ini. Namun, ia ternyata memiliki kemampuan penglihatan super. Veronica memiliki kemampuan melihat 20 kali lebih baik daripada manusia pada umumnya. Veronica mampu melihat wajah seseorang dengan jelas hingga jarak 1,6 km dari lokasinya berdiri.

9. Michael Lotito

Sponsored Ad

Michael Lotito adalah pria pemakan segala. Michael dapat mencerna apapun yang ia makan, termasuk benda berbahan metal, karet dan berbagai hal tidak lazim lainnya yang biasa dicerna oleh manusia pada umumnya. Di Prancis sendiri Michael dikenal sebagai ‘Monsieur Mangetout’ yang berarti pria pemakan segala.


Sumber: Toutiao

Kamu Mungkin Suka